PAPUAInside.com, JAYAPURA—Wakapolda Papua Brigjen Pol Ramdani Hidayat, S.H. menghadiri launching perayaan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-77 Provinsi Papua dan jalan santai di Dermaga Kalkote Distrik Sentani Timur Kabupaten Jayapura, Jumat (5/8/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Provinsi Papua Dr. Ridwan Rumasukun, SE., MM., Asisten II Bidang Perekonomian dan Kesra Setda Provinsi Papua DR. Drs Muhammad Musaad, M.Si., PJU Polda Papua dan Frokopimda terkait.
Kegiatan jalan santai tersebut dilakasanakan dengan rute Dermaga Kalkote menuju ke Stadion Lukas Enembe Kabupaten Jayapura yang diikuti kurang lebih 500 peserta.
“Kegiatan hari ini menjadi awal bagi kita untuk dapat menikmati fasilitas yang telah dibangun sehingga dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Menjelang HUT RI kami banyak merencanakn kegiatan yaitu perlombaan, Anjang sana kepada para tokoh tokoh pahlawan, pentas musik, donor darah, gerai vaksinasi dan upacara bendera yang dipusatkan di stadion Lukas Enembe,” ujar Ketua Panitia HUT-77 RI Provinsi Papua DR. Drs Muhammad Musaad, M.Si.
Perayaan HUT-77 Proklamasi RI di Provinsi Papua ditandai dengan pelepasan balon dan dilanjutkan dengan penyerahan bendera Merah Putih kepada tokoh adat. ** (Humas PoldaPapua)