PAPUAInside,com, PUNCAK JAYA—Personel Satgas Yonif Raider Khusus 113/JS kembali memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat binaan Pos Yambi yaitu dengan cara memberikan pengobatan gratis kepada masyarakat yang datang langsung untuk memeriksakan keluhan kesehatan, bertempat Kampung Tinolok Distrik Yambi, Kabupaten Puncak Jaya, Minggu (17/07/3022).
Disela pemberian pelayanan kesehatan, Danpos Yambi Letda Inf Hilman Yadi mengatakan pelayanan kesehatan dan pengobatan yang diberikan secara gratis dilakukan secara rutin sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama di tanah Papua ini.
“Selain memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis tim kesehatan juga memberikan edukasi tentang kesehatan dikarenakan perubahan cuaca yang tidak menentu, yang biasanya pada bulan Juli sekarang adalah musim kemarau akan tetapi masih ada hujan lebat yang turun juga di musim kemarau,” kata Danpos Yambi Letda Inf Hilman Yadi.
“Kami juga tidak lupa memberikan vitamin kesehatan kapada masyarakat agar daya tahan tubuh kuat terhadap perubahan cuaca yg semula musim hujan ke musim kemarau agar tidak gampang kena flu dan demam,” tambah Danpos.
Sedangkan Mama Wenny (35) yang berobat langsung ke Pos mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan kepada masyarakat Distrik Yambi Kampung Tinolok.
“Berkat pelayanan kesehatan ini, kami yang ada di Distrik Yambi cukup datang langsung ke Pos TNI dan langsung juga diperiksa dan di obati oleh tim kesehatan dari Pos Yambi,” ungkap mama Wenny.
“Mama berdoa kepada Tuhan untuk prajurit TNI semoga selalu diberikan kesehatan dan keselamatan selama menjalankan tugas di daerah Papua sampai dengan selesai tugas,” imbuh Mama Wenny. ** (Pendam XVII/Cenderawasih).