PAPUAInside.com, JAYAPURA— Komjen Pol Drs Paulus Waterpauw menuntaskan pengabdiannya di Kepolisian RI selama 34 tahun yang ditandai dengan penyerahan tugas jabatan Kabaintelkam Polri ke Irjen Pol Drs. H. Ahmad Dofiri, M.Si.
Serah terima jabatan berlangsung di Mabes Polri, Rabu (10/11/2021) yang dilanjutkan dengan syukuran pada malam hari.
‘’Dengan berakhirnya tugas kami sebagai Kabaintelkam Polri, maka berakhir juga pengabdian kami bertugas di Kepolisian selama kurang lebih 34 tahun. Ijinkan saya beserta keluarga menghaturkan terima kasih atas segala bantuan, dukungan serta kerjasama yang diberikan kepada kami selama ini. Perkenankan kami memohon maaf lahir dan bathin atas segala tingkah laku dan tutur kata kami yang kurang berkenan,’’ ujar Komjen Waterpauw.

Lepas dari institusi Kepolisian, Komjen Paulus Waterpauw diberikan jabatan baru sebagai Deputi II Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan Kementerian Dalam Negeri.
‘’Selanjutnya kami mohon diri dan mohon doa restu, kami dipercaya oleh Bapak Presiden RI melalui Mendagri menduduki jabatan du Badan Nasiobal Pengelola Perbatasan (BNPP) sebagai Deputi II pengelolaan potensi kawasan perbatasan. Kami berharap silaturahmi dan kerjasama yang selama ini terjalin daoat tetap terjaga dan saling mendukung dalam tugas,’’ jelasnya.
Capaian tertinggi yang diraih Komjen Paulus Waterpauw di Kepolisian sebagai Kabaintelkam tidak terlepas dari dukungan keluarga inti dan keluarga besar, dan mengucapkan terima kasih atas dukungan tersebut.
Dalam WA yang ditujukan ke istri dan anak-anak, Komjen Paulus Waterpauw berterima kasih atas dukungan yang diberikan selama 34 tahun melalui doa sehingga mendapatkan kelimpahan berkat dan anugerah dari Tuhan.
‘’34 tahun sdh membawa papa capai angan & cita2 mulia dengan menjalankan amanah dan kepercayaan pimpinan Polri serta pimpinan Negara….namun pengabdian pada masyarakat serta negara bangsa masih akan terus dikandung badan sampai kapanpun….terima kasih Tuhan Sang Kuasa atas berkatNYA, terima kasih juga khusus buat mama, KK Ruth, Abang Piereto dan ade Caca bersama suami serta keluarga besar Waterpauw-Pasaribu-Pakpahan- Manurung dan seluruh handai taulan yg telah setia mendoakan papa setiap saat hingga Tuhan melimpahkan anugerahnya buat papa hingga hari ini, amin papa.’’ **