Minggu, Mei 22, 2022
Papua Inside
No Result
View All Result
  • Home
  • News
    Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

    Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

    Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

    Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

    Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat

    Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat

    Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial

    Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial

    Pembangunan di Papua Barat Sulit Dilaksanakan Jika Stabilitas Politik Keamanan Terganggu

    Sulit Melaksanakan Pembangunan Jika Stabilitas Politik, Keamanan Terganggu

    Launching Papua Menuju Provinsi Olahraga

    Launching Papua Menuju Provinsi Olahraga

    Trending Tags

    • Commentary
    • Featured
    • Event
    • Editorial
  • Humas Polda Papua
  • Kodam XVII/Cenderawasih
  • Ekbis
  • Ragam
  • Olahraga
  • Image
  • PON XX
  • VIDEO
Papua Inside
  • Home
  • News
    Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

    Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

    Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

    Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

    Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat

    Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat

    Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial

    Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial

    Pembangunan di Papua Barat Sulit Dilaksanakan Jika Stabilitas Politik Keamanan Terganggu

    Sulit Melaksanakan Pembangunan Jika Stabilitas Politik, Keamanan Terganggu

    Launching Papua Menuju Provinsi Olahraga

    Launching Papua Menuju Provinsi Olahraga

    Trending Tags

    • Commentary
    • Featured
    • Event
    • Editorial
  • Humas Polda Papua
  • Kodam XVII/Cenderawasih
  • Ekbis
  • Ragam
  • Olahraga
  • Image
  • PON XX
  • VIDEO
No Result
View All Result
Papua Inside News
No Result
View All Result

Ipda Matheus Key Melepas Jaketnya, untuk Membungkus Bayi Lahir di Langit Papua

by Makawaru
Desember 31, 2021
in Headline, News
Ipda Matheus Key Melepas Jaketnya, untuk Membungkus Bayi Lahir di Langit Papua

Anggota Polres Puncak Jaya Ipda Matheus Key (depan) ikut membantu persalinan Yokina Tabuni di atas pesawat MAF. (Foto: Ipda Matheus Key)

Share on FacebookShare on TwitterShare on LinkedinShare on Whatsapp

Oleh: Makawaru da Cunha  I

PAPUAinside.com, JAYAPURA—Seorang Anggota Polres Puncak Jaya, Ipda Matheus Key menunjukan empatinya, ikut membantu Elysabeth Pasaribu,  Bidan RSUD Mulia, yang  menangani Yokina Tabuni (48), melahirkan bayi laki-laki diatas langit Papua, saat terbang bersama pesawat Mission Aviation Followship (MAF) Nomor Penerbangan PK MED Jenis CODIAK 100 rute Mulia (Kabupaten Puncak Jaya-Sentani (Kabupaten Jayapura) di Provinsi Papua, Rabu (22/12/2021) pukul 13.41 WIT.

READ ALSO

Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

Usai membantu persalinan Yokina, Elysabeth pun membaringkan bayi diatas kursi pesawat tanpa sehelai kain pun.

Maklum, Yokina dan keluarganya tak punya persiapan apa-apa sejak masuk RSUD Mulia pada Minggu (19/12/2021) lalu.

“Saya buka jaket dan berikan kepada Elysabeth sekedar membungkus tubuh bayi,” tutur Matheus Key ketika dikonfirmasi Papuainside.com  di Abepura, Senin (27/12/2021).

Ipda Matheus Key yang bertugas di Mulia sejak dua bulan lalu terbang ke Jayapura, untuk merayakan Natal bersama keluarga besarnya.

Elysabeth Pasaribu mendampingi Yokina untuk rujuk ke RSUD Dok 2 Jayapura. Pasalnya, setelah diagnosa  Yokina mengalami  partus macet (distosia), karena selama dua hari bayi tak lahir, letak bayi sungsang pijakan kaki atau salah satu atau kedua kaki bayi mengarah ke bawah, dekat dengan jalan lahir.

Selain itu, di RSUD Mulia tak ada dokter spesial, untuk menangani Yokina.

Matheus Key menuturkan saat itu flight Mulia-Sentani sangat sulit. Kalaupun pesawat landing di Mulia hanya pesawat yang dicarter.

Berhari-hari menunggu, akhirnya beberapa penumpang bisa terbang, setelah pesawat MAF yang mendrop bahan makanan (bama) ke salah-satu kampung di kabupaten Puncak.

Pesawat MAF kemudian menuju Mulia, karena ada kontak bahwa beberapa penumpang tengah menunggu, untuk turun ke Sentani.

Setelah boarding pass beberapa penumpang naik ke dalam cabin.

Matheus Key mengetahui seorang ibu hamil, sesaat setelah berada di dalam cabin.

Anggota Polres Puncak Jaya, Ipda Matheus Key. (Dok/Pribadi)

Lelaki blasteran Ambon-Jayapura ini mengatakan, awalnya hanya ada 4 penumpang, masing-masing seorang laki-laki setengah baya duduk di depan bersama pilot.

Kemudian Matheus Key bersama seorang anggota Kodim Puncak Jaya menempati kursi di barisan depan.

Di kursi barisan belakang menyusul seorang ibu hamil bersama dua anaknya laki-laki dan perempuan. Mereka didampingi Elysabeth Pasaribu.

Kurang lebih lima menit take off dari Mulia, ibu hamil menjerit kesakitan. Tubuhnya lemas tak berdaya. 20 menit kemudian ibu makin menjerit. Suasana mencekam.

“Saya dengan teman TNI bingung kami laki-laki mau bantu apa. Disitu kita sudah tahu kayaknya ibu mau melahirkan,” ujar Matheus Key.

Beberapa saat kemudian, Elysabeth minta  tolong penumpang di barisan depan.

“Aduh pak tolong. Kita bingung tolong bagaimana. Sudah kita baku lihat muka didalam pesawat,” katanya.

Elysabeth membantu persalinan Yokina. Ia berdiri diatas kursi menggunakan peralatan seadanya. Lalu memasang infus sembari berusaha, agar tak terjatuh. Apalagi saat itu pesawat mengalami goncangan atau turbulensi.

Tapi Elysabeth terus bekerja hanya untuk selamatkan ibu dan bayinya.

Yokina akhirnya melahirkan bayi, setelah 30 menit terbang diatas langit Papua.

“Puji Tuhan, kaki bayi perlahan keluar. Elysabeth terus pukul kaki bayi, agar bisa menangis. Elysabeth langsung menangkap bayinya, yang hampir terjatuh ke pelukannya,” terang Matheus Key.

Namun setelah 35 menit bayi  tak menangis. Ada kekhawatiran yang menyelimuti hati Matheus Key. “Jika bayi tak nangis pasca ibu melahirkan, maka hanya ada dua kemungkinan bayinya selamat atau ibunya meninggal,” tukas Matheus Key dalam hatinya.

“Puji Tuhan, bayi akhirnya menangis. Ibu dan bayinya selamat dan sehat walafiat,” terangnya.

 


Anggota Polres Puncak Jaya Ipda Matheus Key, saat evakuasi Yokina Tabuni dan bayi ke RSUD Yowari. (Foto: Ipda Matheus Key)

Pasca melahirkan ibu terkulai lemas di kursi. Kondisinya tak sadar diri. Tubuh bayi dan tangan suster penuh darah.

Matheus Key yang kini menjabat KBO Narkoba Polres Puncak Jaya, akhirnya mencopot plastik yang ada di depan kursi pesawat. Bahkan  sapu tangannya yang masih bersih dan belum terpakai diberikan kepada Elysabeth, untuk membersihkan bayi.

Matheus Key pun ikut menjaga bayi. Ia khawatir kepala bayi bergeser dan menyentuh badan pesawat. Sementara Elysabeth merapikan infus, agar oksigen terus jalan.

Matheus Key merasa bangga dengan pilot MAF. Meskipun dalam penerbangan ada ibu melahirkan, tapi ia tak panik. Pilot terus memberikan support kepada semua penumpang, untuk membantu Elysabeth menangani ibu.

Diatas di sekitar daerah Genyem atau dekat Danau Sentani,  pilot  sudah kontak ke tower agar petugas MAF di darat stand by, karena ada seorang ibu melahirkan diatas pesawat.

Begitu landing, kru MAF langsung  mengevakuasi ibu dan bayi ke RSUD Yowari menggunakan sebuah mobil pick up yang telah disiapkan.

Sejumlah bidan di RSUD Yowari merawat  dan membersihkan bayi. Maklum, bayi banyak sekali minum  air ketupan dan lendir. Kemudian bidan RSUD Yowari memasang infus.

Namun lantaran RSUD Yowari tak melayani pasien Kartu Papua Sehat (KPS), maka Elysabeth dan Matheus Key pun saling berkoordinasi, untuk membawah Yokina dan bayinya menuju RSUD Dok 2 Jayapura.

Yokina dan bayinya menginap semalam di RSUD Dok 2 Jayapura, untuk perawatan pasca melahirkan. Yokina dan bayinya meninggalkan RSUD Dok 2 Jayapura dijemput kerabatnya. **

 

Tags: Anggota Polres Puncak JayaIpda Matheus KeyMelahirkan Diatas Langit PapuaPesawat MAFYokina Tabuni
ShareTweetShareSend

Related Posts

Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi
Headline

Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

Mei 21, 2022
Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait
Breaking News

Inilah Hasil Pertemuan Perdana Pj Gub Papua Barat dengan Asisten dan OPD Terkait

Mei 21, 2022
Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat
Breaking News

Bertepatan Hari Kebangkitan Nasional, Paulus Waterpauw Resmi Pimpin Papua Barat

Mei 20, 2022
Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial
Headline

Papua Muda Inspiratif Didukung Freeport Salurkan Modal Usaha bagi Milenial

Mei 20, 2022
Paulus Waterpauw Diharapkan Kembangkan Potensi Wisata Papua Barat
Breaking News

Paulus Waterpauw Diharapkan Kembangkan Potensi Wisata Papua Barat

Mei 20, 2022
Pembangunan di Papua Barat Sulit Dilaksanakan Jika Stabilitas Politik Keamanan Terganggu
Breaking News

Sulit Melaksanakan Pembangunan Jika Stabilitas Politik, Keamanan Terganggu

Mei 20, 2022
Next Post
Refleksi Tahun 2021 Polres Jayawijaya: Selain Pencurian, Miras Lokal Paling Banyak Diproduksi

Refleksi Tahun 2021 Polres Jayawijaya: Selain Pencurian, Miras Lokal Paling Banyak Diproduksi

Berita Popular

  • Delapan Titik Perjudian di Wamena Kota Diminta Bubar, Sebelum Penutupan Paksa

    Delapan Titik Perjudian di Wamena Kota Diminta Bubar, Sebelum Penutupan Paksa

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Befa: Dua Agenda 19 Mei, Syukuran Akhir Masa Jabatan dan Penyambutan Ketua ABPT Baru

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Ini Link Zoom Meeting Sertijab Penjabat Gubernur Papua Barat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Befa: DOB Harus Diberikan Sepenuh Hati

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tersangka Penganiaya Pemilik Toko Miramar hingga MD Ditangkap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Satgas TMMD-113 Kodim Yawa Bangun 8 Unit Rumah

Satgas TMMD-113 Kodim Yawa Bangun 8 Unit Rumah

by Papua Inside
Mei 21, 2022
0

PAPUAInside.com, YAPEN—Kerja keras untuk merealisasikan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 113 Kodim 1709/Yawa, terus dilakukan oleh TNI, personel...

Kodim 1708/BN Salurkan Lagi BLT Minyak Goreng

Kodim 1708/BN Salurkan Lagi BLT Minyak Goreng

by Papua Inside
Mei 21, 2022
0

PAPUAInside.com, SUPIORI—Kodim 1708/BN kembali Salurkan BLT Minyak Goreng kepada masyarakat, bertempat di Koramil 1708-04/SS,  Desa Fanendi, Kec Supiori Selatan, Kab...

Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi

by Makawaru
Mei 21, 2022
0

Oleh: Makawaru da Cunha  I PAPUAinside.com, SARMI—Pilemon Kantum adalah pengolah Virgin Coconut Oil (VCO) atau minyak kelapa murni pertama di...

Pertamina Salurkan 1000 Paket Sembako ke Maluku

Pertamina Salurkan 1000 Paket Sembako ke Maluku

by Makawaru
Mei 21, 2022
0

Oleh: Makawaru da Cunha  I PAPUAinside.com, JAYAPURA—Memasuki masa transisi dari pandemi menuju endemi Covid-19, PT Pertamina Patra Niaga Marketing Operation...

Arsip

  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020
  • November 2020
  • Oktober 2020
  • September 2020
  • Agustus 2020
  • Juli 2020
  • Juni 2020
  • Mei 2020
  • April 2020
  • Maret 2020
  • Februari 2020
  • Januari 2020
  • Desember 2019
  • November 2019
  • Oktober 2019
  • September 2019
  • Agustus 2019
  • Juni 2019
  • Mei 2019

Sitemap

  • Breaking News
  • Ekbis
  • Headline
  • Humas Polda Papua
  • Image
  • Kodam XVII/Cenderawasih
  • News
  • Olahraga
  • PON XX
  • Ragam
  • VIDEO

Indeks

  • Satgas TMMD-113 Kodim Yawa Bangun 8 Unit Rumah
  • Kodim 1708/BN Salurkan Lagi BLT Minyak Goreng
  • Mengunjungi Pengolahan Virgin Coconut Oil Pilemon di Sarmi
  • Pertamina Salurkan 1000 Paket Sembako ke Maluku
  • Redaksi
  • Kode Etik

© 2019 All Right Reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • News
  • Humas Polda Papua
  • Kodam XVII/Cenderawasih
  • Ekbis
  • Ragam
  • Olahraga
  • Image
  • PON XX
  • VIDEO

© 2019 All Right Reserved